Pencegahan Infeksi Menjadi Upaya Utama Untuk Hidup Sehat

Pencegahan infeksi adalah cara yang kita bisa tempuh untuk menghindari terjangkitnya kita dari penyakit. Berbagai penyakit disebabkan oleh adanya infeksi ataupun penyebaran virus dari satu pihak ke pihak lain. Melakukan pencegahan adalah upaya terbaik yang bisa kita lakukan dan tentu saja jauh lebih murah dibandingkan upaya pengobatan itu sendiri.
Gaya hidup sehat adalah upaya pencegahan infeksi paling utama yang bisa kita lakukan. Ada berbagai hal yang nampaknya sederhana namun ternyata memiliki manfaat yang sangat besar untuk mencegah kita tertular penyakit. Berikut ini adalah beberapa hal yang bisa kita lakukan:
- Tidak menggunakan barang pribadi seperti handuk dan sikat gigi bersama-sama dengan orang lain.
- Mencuci tangan. Hal ini nampak sederhana namun ternyata sangat efektif dalam mencegah penularan penyakit. Virus ataupun kuman penyakit ada dimana-mana mulai dari keyboard di laptop kita, meja kerja kita dan hampir di semua barang-barang yang kita pergunakan setiap harinya. Dengan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, maka kita akan bisa membersihkan tangan dari kuman-kuman ini dan mencegah terjadinya infeksi.
- Berhati-hati dalam mengurus hewan peliharaan. Pastikan untuk selalu mencuci tangan dan anggota tubuh lain setelah selesai mengurus hewan peliharaan dan pastikan juga untuk memberikan vaksin pada hewan tersebut
- Mengkonsumsi makanan sehat yang bernutrisi tinggi. Jenis makanan seperti ini bisa membantu menjaga daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit dan juga agar tidak terkena infeksi. Contohnya adalah minyak ikan, minuman probiotik yang baik untuk kesehatan usus dan juga kaldu ayam yang penuh nutrisi. Selain itu, kita juga bisa menggunakan rempah-rempah alami seperti bawang putih dalam berbagai masakan yang dikenal sebagai bahan alami yang memiliki kandungan antibiotik yang tidak kalah dengan obat yang ada di apotik.
Selain itu, olahraga yang teratur adalah salah satu cara meningkatkan daya tahan tubuh yang juga bermanfaat untuk pencegahan penyakit sejak dini. Berbagai hal-hal mudah seperti yang telah disebutkan sebelumnya dapat dilakukan oleh semua orang sebagai bagian dari upaya pencegahan infeksi.