Pola Makan Sehat dari Smart Detox di Tangsel
Smart Detox di Tangsel membuka jalan buat Anda warga yang tinggal di daerah tersebut untuk melakukan proses detoksifikasi dengan mudah. Apa yang dimaksud dengan detoksifikasi? Detoksifikasi atau sering juga disingkat detoks adalah salah satu upaya pembersihan tubuh dari kandungan racun yang sudah menumpuk selama bertahun-tahun yang bersumber dari makanan yang tidak sehat, polusi serta mungkin sisa obat-obatan yang tidak terbuang dengan sempurna. Detoks adalah sebuah trend kesehatan yang sedang berkembang bukan hanya di tanah air namun juga diseluruh dunia. Detox menjadi populer karena memang memiliki manfaat yang tidak bisa dianggap remeh yaitu meningkatkan kualitas kesehatan tubuh secara keseluruhan dan salah satu dampak yang paling disukai banyak orang adalah manfaat detox dalam menurunkan berat badan.
Pola makan yang sehat adalah salah satu kunci utama dari program Smart Detox di Tangsel. Anda tidak perlu menyiksa diri dengan melakukan puasa atau hanya mengkonsumsi jus dari sayuran tertentu selama berhari-hari. Hal ini justru akan membuat tubuh Anda kekurangan nutrisi yang dibutuhkan. Smart Detox mengembangkan pola makan tertentu yaitu 232 dimana Anda bisa makan bebas pada 2 hari pertama kemudian mengikuti masa detox selama 3 hari dengan hanya mengkonsumsi produk dari Smart Detox dan 2 hari selanjutnya Anda bisa makan bebas lagi.
Program ini sangat mudah diikuti dan Anda tidak perlu takut Anda akan merasa kelaparan karena jenis produk yang Anda konsumsi nantinya adalah berupa produk makanan kesehatan yang bukan hanya bernutrisi tinggi namun juga dapat membantu memberikan rasa kenyang. Anda bisa mengikuti program detox dengan aman dan nyaman, tanpa takut kekurangan energi untuk melakukan kegiatan sehari-hari. Dalam waktu 20 hari, Anda bisa merasakan hasilnya mulai dari keluarnya racun dari dalam kolon dan tubuh Anda, berkurangnya berat badan, hilangnya lipatan lemak yang mengganggu penampilan dan yang paling penting adalah Anda akan merasa lebih bugar dan sehat dalam waktu singkat hanya dengan disiplin mengikuti program Smart Detox di Tangsel.